Acara Seru Untuk Si Pecinta Durian di Bekasi
Events | 06 Desember 2021
Pecinta DURIAN, siapa yang kemarin sempat datang ke Bazaar Durian di Grand Duta City Bekasi? Wah gimana, pasti hasrat makan durian enak terpuaskan ya…
Pada tanggal 4 & 5 Desember 2021 kemarin, Grand Duta City Bekasi mengadakan Durian Bazaar Festival di Marketing Gallery yang berlokasi di Jl. Boulevard Grand Duta City kec. Babelan – Bekasi Utara.
Berbagai macam jenis durian bisa kamu dapatkan di acara ini. Istimewanya, bazaar durian ini memberikan promo khusus yaitu DISKON hingga 80 % untuk membeli durian favorit kamu.
Wah diskonnya besar banget! Kebayang donk berapa banyak durian yang kemarin di borong oleh para pengunjung.
Selain bisa pesta durian, para pengunjung juga berkesempatan untuk mengunjungi show unit rumah Grand Duta City Bekasi yang modern, super nyaman dan juga hi-tech.
Wah kok ada rumah hi-tech? Maksudnya apa ya?
Nah, jadi unit rumah di Grand Duta City Bekasi sudah ada yang dilengkapi dengan sistem smart home. Jadi ada beberapa peralatan yang bisa dengan otomatis di nyalakan hanya dengan perintah suara saja. Seperti salah satu misalnya saat ingin menyalakan AC, menyalakan lampu, memutar musik, menyalakan televisi dan masih banyak lagi.
Ternyata bukan hanya teknologi nya saja yang canggih, beberapa furniture juga mengusung konsep modular multi purpose. Wah istilah baru lagi nih… Modular Multi Purpose. Apa sih artinya?
Konsep modular multi purpose ini adalah sebuah konsep furniture yang dibuat untuk beberapa fungsi. Beberapa furniture atau perabotan rumah bisa di simpan saat sedang tidak digunakan contohnya seperti sebuah tempat tidur yang bisa di rubah menjadi bentuk lemari jika sedang tidak dipakai. Atau anak tangga yang ternyata bisa menjadi laci untuk menyimpan berbagai macam barang. Konsep seperti ini tentunya akan membuat rumah terasa lebih luas dan lapang karena tidak banyak terlihat perabotan berserakan di sana sini.
Nah, pada acara Durian Bazaar Festival ini, selain bisa memborong durian berkualitas terbaik, para pengunjung juga bisa mendapatkan EXTRA CASHBACK sebesar 2,5Jt untuk setiap pembelian unit rumah di Grand Duta City Bekasi. Jadi bukan sekedar pesta durian, kamu juga bisa membeli rumah idaman dengan berbagai kemudahan dan promo-promo menarik sambil menikmati makanan dan minuman dari beberapa tenant seperti D’Crepes dan Hei Hei Boba Bar.

Nyesel kan kemarin belum sempat datang?
Jangan khawatir… Karena masih akan ada banyak sekali event-event seru serta promo menarik dari Grand Duta City Bekasi yang bakalan sayang sekali kalau kamu lewatkan. Karena itu pantau terus website resmi Grand Duta City Bekasi di sini atau instagram resminya di sini atau hubungi whatsapp di 0821 1077 7717 untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.