1

Ide Lomba 17 Agustus Bersama Keluarga di Rumah

Ide Lomba 17 Agustus Bersama Keluarga di Rumah

Tak terasa sebentar lagi kita akan memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78 tahun. Sudah menjadi adatnya setiap tahun, HUT RI dirayakan meriah dengan berbagai perlombaan.

Untuk Anda yang merayakannya bersama keluarga di rumah, ada berbagai contoh perlombaan yang tak kalah menarik dan tidak mengurangi euforia HUT RI walau hanya di rumah. Bahkan bisa menjadi kegiatan yang menyenangkan bagi keluarga. Untuk itu, simak informasi selengkapnya mengenai ide lomba keluarga saat 17 Agustus di rumah.

 

Lomba Makan Kerupuk

Lomba makan kerupuk adalah salah satu perlombaan yang identik saat 17-an. Pesertanya bisa berjumlah 2-5 orang, disesuaikan dengan kategori usianya. Cara mainnya cukup mudah, Para peserta hanya perlu menghabiskan kerupuk yang digantung pada sebuah tali. Peserta yang menghabiskan kerupuk paling cepat, maka dia yang memenangkan perlombaan. 

 

Lomba Tarik Tambang

Tarik Tambang juga menjadi lomba 17an yang cukup terkenal di Indonesia. Perlombaan ini dibagi menjadi dua tim, setiap tim harus menarik tali sekuat mungkin dari sisi berlawanan. Tim yang mampu menarik tali hingga melewati garis adalah pemenangnya.

Jika ingin membuat perlombaan ini di rumah, Anda bisa menggunakan tali jemuran yang cukup kuat. Namun, jangan lupa cari tempat yang cukup luas seperti halaman rumah.

 

Lomba Makan Pedas

Bagi keluarga Anda yang suka makanan pedas pasti suka dengan perlombaan ini. Perlombaan ini cukup simpel, bisa menggunakan mie samyang atau sayap ayam pedas sebagai makanannya. Tapi para peserta hanya boleh minum satu gelas saja. Peserta yang menghabiskan makanan lebih cepat adalah pemenangnya.

 

Lomba Merias Wajah

Lomba merias wajah juga bisa jadi lomba yang seru untuk dilakukan bersama keluarga di rumah. Agar perlombaannya lebih seru, Anda bisa atur peserta lombanya dari pria dan perempuan. Tugasnya adalah peserta yang pria harus merias perempuan, dan yang paling bagus hasil riasannya adalah pemenang. Lomba ini bisa melibatkan keluarga besar seperti ayah, ibu, om, tante, kakak, adik, dan sepupu-sepupu. 

 

Lomba Meniup Balon

Lomba 17 Agustus yang satu ini sangat cocok untuk dilakukan keluarga Anda yang masih kecil, terutama yang sudah berusia 3 tahun atau lebih dan sudah bisa meniup balon. Namun, usahakan Anda memilih balon untuk lomba ini yang memiliki kualitas bagus agar tidak mudah pecah, sehingga tidak akan melukai mulut si kecil.

Demikian 5 ide lomba 17 Agustus yang bisa Anda lakukan di rumah bersama keluarga. Dalam hal ini, rumah dengan lahan dan halaman yang lega akan jauh lebih nyaman untuk melakukan perlombaan seperti ini, atau bahkan untuk kegiatan lainnya. 

Jika Anda mencari hunian dengan lahan dan halaman lega yang berlokasi strategis dan bernilai investasi tinggi di Bekasi, Grand Duta City adalah pilihan terbaik. Grand Duta City Bekasi merupakan salah satu hunian dengan konsep kota mandiri yang memiliki area hijau sangat besar yaitu seluas 80 hektar, sehingga udara di sekitar kawasan sangat bersih dan sehat. Hunian dengan desain modern minimalis yang mana sebagian besar tipe unitnya memiliki ceiling yang tinggi, yaitu setinggi 6 meter. Selain itu, jendelanya juga besar sehingga pencahayaan masuk lebih maksimal. 

Saat ini Grand Duta City memberikan berbagai macam PROMO agar Anda bisa memiliki hunian impian di Cluster Pasadena. Promo CRAZY DEAL menawarkan cicilan KPR rendah yaitu mulai Rp. 1,7 Jutaan/bulan fixed selama 2 tahun. *Syarat dan ketentuan berlaku.

Jadi tunggu apa lagi? Anda yang ingin memiliki rumah idaman di Grand Duta City, segera hubungi 0821 1077 7717 atau bisa langsung datang ke Marketing Gallery di Jl. Boulevard Grand Duta City, Kec. Babelan, Jawa Barat 17610.  

 

Saya ingin mengetahui lebih lanjut mengenai produk ini!